Beranda » Blog » RUMAH KEDAP SUARA BEBAS DARI KEBISINGAN

RUMAH KEDAP SUARA BEBAS DARI KEBISINGAN

Diposting pada 18 Juni 2021 oleh benu / Dilihat: 292 kali

DESAIN RUMAH KEDAP SUARA 2021

Kebisingan menjadi hal yang tak dapat dihindari terutama jika kamu tinggal di kota, apalagi di dekat jalan besar. Seperti rumah di sebelah pinggir jalan raya sehingga kebisingan sering terjadi masuk kerumah anda.

Jika kamu sering terganggu dengan suara bising dari luar kamar atau kamu ingin meningkatkan privasimu agar orang di luar kamar tidak mendengar suara dari rumahmu, bagaimana kalau kamu membuat rumah jadi kedap suara? Rumah kedap suara bisa menanggulangi kebisingan suara yang timbul di area sekitar rumah anda yang dapat mengganggu kenyamanan anda ketika bersantai atau beristirahat dirumah.

Mendesain ruangan kedap suara tidak sulit, kami dari PT.GLOBAL ISOLASI MANDIRI memiliki trik dan cara untuk anda mendesain rumah kedap suara sesuai keinginan anda. Menurut kami PT.GLOBAL ISOLASI MANDIRI untuk mendesain rumah kedap suara anda, kami sarankan menggunakan material rockwool yang berfungsi sebagai meredam suara dan meredam panas. Jadi suhu dingin ruangan anda tetap terjaga dan sejuk ruangan anda tetap terjaga.

Berikut trik dan cara menurut kami PT.GLOBAL ISOLASI MANDIRI untuk mendesain rumah kedap suara :

DESAIN RUMAH KEDAP SUARA 2021

1. MEMPERBAIKI RUANGAN

Langkah awal dalam mendesain rumah kedap suara adalah memperbaiki beberapa lubang pada rumah anda. Karena dari lubang tersebut suara dapat masuk kedalam rumah anda, sehingga mengakibatkan kebocoran suara ke dalam rumah anda. Ada beberapa sisi bagian rumah anda yang menjadi fokus anda dalam memperbaiki ruangan. Diantaranya yaitu atap rumah, dinding rumah dan jendela atau selah selah pintu anda. Kami dari PT.GLOBAL ISOLASI MANDIRI memiliki trik untuk menutup lubang lubang pada rumah anda.

  • Lubang pada atap : Untuk menutup lubang pada atap, jika atap anda dari plafon, maka anda bisa menutup lubang menggunakan triplek tebal 20cm. Tetapi jika atap anda dari cor-cor an maka anda bisa mengecornya kembali untuk menutup lubang atap anda.
  • Lubang pada dinding : Untuk menutup lubang pada bagian dinding ada 2 opsi menurut kami PT.GLOBAL ISOLASI MANDIRI, sebelum anda memperbaiki dinding, anda harus melihat bentuk atau bahan dinding anda. Jika dinding anda dari tembok atau cor-cor an, maka anda harus mengecor kembali untuk menutup lubang pada bagian dinding anda. Jika dinding anda dari triplek, maka anda harus menutup dengan lapisan triplek lagi dengan material triplek tebal 20cm.
  • Lubang pada jendela : Untuk menutup lubang pada jendela anda, anda bisa menutup dengan memakai korden tebal. Memakai korden tebal agar masih ada sirkulasi udara di dalam ruangan anda. Jika anda tutup menggunakan triplek tebal maka tidak ada sirkulasi udara didalam rumah anda.
  • Lubang pada pintu : Untuk menutup selah selah lubang pada pintu maka anda bisa menggunakan karpet atau mika tebal yang bisa anda gunakan untuk menutup selah selah lubang pintu anda.

2. MEMASANG MATERIAL PEREDAM SUARA

Setelah ruangan kondisi ready dan tidak ada lagi bagian yang menimbulkan kebocoran suara dari luar, maka langkah anda selanjutnya yaitu memasang material peredam suara pada ruangan anda. Ada berbagai macam material peredam suara yang bisa anda gunakan untuk ruangan anda, diantaranya yaitu rockwool, glasswool, busa telur dan busa piramid. Menurut kami material yang cocok untuk ruangan anda yaitu material rockwool. Material rockwool selain berfungsi meredam suara, juga berfungsi meredam panas. Jadi jika suhu ruangan anda tidak terlalu panas. Ada 4 macam density pada material rockwool anda, ada density 40,60,80 dan 100. Semakin tinggi density yang kita gunakan, maka semakin kedap suara ruangan anda. Untuk density yang cocok digunakan untuk ruangan anda yaitu density 100, kita pilih density 100 agar semakin kedap suara ruangan anda.

Material rockwool ini nantinya akan terpasang full pada seluruh sisi rumah anda, kecuali jendela dan pintu rumah anda. Untuk pemasangan pada bagian atap anda setelah terpasang material rockwool diharapkan terlapisi material gypsum akustik untuk membantu proses penyerapan suara pada ruangan anda. Untuk pemasangan pada bagian dinding anda, diharapkan setelah terpasang material rockwool, anda melapisi material rockwool dengan material gypsum akustik untuk membantu proses penyerapan suara sehingga bisa lebih sempurna dibantu material gypsum akustik melalui lubang lubang kecil pada material gypsum akustik.

3. MEMASANG KORDEN TEBAL PADA JENDELA ANDA. 

Setelah material rockwool terpasang rapi pada bagian dinding anda, maka fokus anda selanjutnya yaitu memasang material korden untuk jendela anda. Karena dari lubang jendela suara dapat dengan mudah keluar masuk keruangan anda, sehingga bisa menimbulkan kebisingan di dalam rumah anda yang dapat mengganggu kenyamanan anda. Kami dari PT.GLOBAL ISOLASI MANDIRI menyarankan untuk anda memasang korden yang tebal untuk bagian jendela anda. Kita pilih korden tebal tidak memilih korden yang tipis agar proses keluar masuk suara dari jendela dapat diserap dengan korden tebal agar volume suara yang keras tidak terlalu mengganggu kenyamanan yang ada didalam rumah anda. Dengan terpasangnya korden tebal maka proses pengurangan volume suara dapat dilakukan dengan sempurna.

4. MEMASANG KARPET PEREDAM PADA LANTAI

Setelah bagian dinding dan atap anda sudah terpasang material rockwool dan gypsum akustik maka fokus anda selanjutnya yaitu memasang material peredam pada beberapa bagian lantai rumah anda. Ada beberapa macam material karpet peredam suara yang bisa anda gunakan untuk rumah anda, diantaranya yaitu material glasswool karpet atau material karpet peredam biasa. Menurut kami PT.GLOBAL ISOLASI MANDIRI material karpet peredam yang cocok untuk ruangan anda yaitu material karpet biasa saja untuk menghemat biaya, karena proses peredaman suara pada dinding dan atap ruangan anda sudah bagus.

Material karpet peredam berfungsi agar proses peredaman suara tidak memantul atau menggema pada bagian lantai anda, sehingga pemantulan suara dapat diresap dengan sempurna oleh material karpet peredam.

5. MEMASANG PENDINGIN RUANGAN 

Pendingin ruangan menjadi salah satu hal penting dalam mendesain rumah kedap suara. Memasang mesin pendingin atau AC agar membantu Anda untuk mengatur suhu rumah yang nyaman, sehingga ketika anda beristirahat santai tak akan merasa kepanasan. Selain itu AC juga berguna untuk menjaga kondisi ruangan agar tetap bersih dari kotoran dan debu. Dengan mesin pendingin sirkulasi udara pada ruangan anda tetap terjaga dan tidak merasa pengap karena tidak ada sirkulasi udara pada ruangan anda.

Material peredam rockwool mengandung banyak debu , sehingga anda harus waspada agar ruangan anda bebas dari debu yang bisa mengganggu proses pernafasan anda ketika mengobrol dan bersantai bersama keluarga, dengan terpasang mesin pendingin ruangan maka dapat membantu menyerap debu ruangan anda. Karena debu dapat mengganggu proses pernafasan anda membuat anda kurang nyaman ketika berada dirumah.

6. MELENGKAPI PERABOTAN RUMAH 

Setelah ruangan ready semua material peredam terpasang rapi dan suhu ruangan yang sejuk dengan mesin pendingin ruangan, maka langkah anda selanjutnya yaitu melengkapi perabotan rumah anda. Melengkapi perabotan rumah menjadi salah satu penunjang fasilitas kelengkapan rumah anda. Diantaranya yaitu seperti meja, kursi,  tempat tidur, meja makan, sofa dan alat alat elektronik yaitu seperti tv, vcd dan dvd. Jika rumah anda memiliki fasilitas yang lengkap maka anda tidak akan merasakan kebosanan dan merasa nyaman ketika berada di rumah dengan fasilitas yang lengkap di dalam rumah anda.

Berikut trik dan cara dalam mendesain rumah kedap suara menurut kami PT.GLOBAL ISOLASI MANDIRI, semoga artikel ini bisa membantu anda dalam mendesain rumah kedap suara sesuai keinginan anda sehingga bisa menjadi rumah kedap suara yang nyaman dan tentram bisa anda gunakan untuk beristirahat dan berkumpul dengan keluarga dengan nyaman.

PT. GLOBAL ISOLASI MANDIRI

Supplier Peredam Suara & Peredam Panas

Rockwol, Glasswool, Ceramic Fiber, Busa Telur, Karpet Peredam, Greenwool Hilon, Ruber Foam Insulflex, Aluminium Foil Dll

 

Tags: , , , , , , , , , ,

Bagikan ke

RUMAH KEDAP SUARA BEBAS DARI KEBISINGAN

Saat ini belum tersedia komentar.

Silahkan tulis komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan kami publikasikan. Kolom bertanda bintang (*) wajib diisi.

*

*

RUMAH KEDAP SUARA BEBAS DARI KEBISINGAN

Social Media & Marketplace
Chat via Whatsapp

Ada yang ditanyakan?
Klik untuk chat dengan customer support kami

Musa
● online
Ibnu
● online
Emi
● online
Musa
● online
Halo, perkenalkan saya Musa
baru saja
Ada yang bisa saya bantu?
baru saja
Produk Quick Order

Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak dibawah: